
Dusun Gedongan
Dusun Gedongan adalah salah satu pendukuhan yang terletak di Kelurahan Srigading. Dusun ini terdiri dari 3 RT dengan jumlah KK sebanyak 160. Nama "Gedongan" diberikan karena pada zaman dahulu, ada seorang yang tidak diketahui identitasnya tinggal dan meninggal di sini. Jenazahnya kemudian dimakamkan di tempat tersebut, dan makam itu diberi nama Mbah Gedong. Nama Gedongan memiliki makna untuk menangkal hal buruk, dengan harapan diberi perlindungan seperti yang ada di gedong atau terlindungi.
Video Profil Dusun Gedongan

Produk UMKM Dusun Gedongan
Dusun Gedongan, Srigading, Sanden memiliki berbagai UMKM(Usaha Mikro Kecil dan menengah






Dusun Gedongan RT 3
Dusun Gedongan RT 1
Dusun Gedongan RT 1






Roti Pisang Pak Supardi
Azka Snack dan Catering
Batagor dan Pempek
Sarana dan Prasarana
Dusun Gedongan memiliki dua masjid yang dijadikan sebagai tempat ibadah






Masjid Al Hikmah
Masjid Al Hikmah merupakan salah satu tempat ibadah di Dusun Gedongan. Terletak di RT 1, masjid ini memiliki desain yang menawan serta ruang ibadah yang nyaman. Masjid Al Hikmah menjadi pusat kegiatan keagamaan bagi masyarakat sekitar, seperti sholat berjamaah dan pengajian. Selain sebagai tempat ibadah, masjid ini juga berfungsi sebagai pusat pendidikan agama Islam, di mana anak-anak mendapatkan pendidikan agama Islam melalui kegiatan TPA (Taman Pendidikan Al-Quran).
Masjid Al Qomaru
Salah satu masjid di Dusun Gedongan, yang dikenal dengan nama Masjid Al Qomaru, merupakan pusat ibadah dan kegiatan keagamaan bagi masyarakat setempat. Masjid ini memiliki desain yang sederhana namun menawan, dengan ruang ibadah yang luas dan nyaman untuk menampung jamaah. Selain digunakan untuk sholat berjamaah, masjid ini juga menjadi tempat untuk berbagai kegiatan keagamaan lainnya.






Statistik Dusun Gedongan
Dusun Gedongan memiliki 3 RT dengan Jumlah 160 KK
3 RT
160
Jumlah KK
Jumlah RT


© 2025. All rights reserved.